Harga Samsung A 5 Terbaru 2016

Harga Samsung A 5 – Samsung A5 merupakan salah satu seri ponsel A buatan Samsung yang dibekali dengan kemampuan hardware yang cukup mumpuni. Dibandingkan dengan seri Samsung Galaxy lainnya, seri Samsung Galaxy A memiliki keistimewaan berupa penggunaan bahan material metal di bagian rangka atau pun framenya.

Jika dibandingkan dengan ponsel seri Galaxy A lainnya, Galaxy A5 termasuk ke golongan ponsel kelas menengah. Dibandingkan dengan ponsel Galaxy A3, Samsung Galaxy A5 memiliki spesifikasi hardware yang sedikit lebih tinggi, sedangkan jika dibandingkan dengan ponsel Galaxy A7, Samsung Galaxy A5 memiliki spesifikasi hardware yang sedikit lebih rendah.

Harga Samsung A 5 Terbaru 2016

Seperti yang telah dijelaskan di atas, Samsung Galaxy A5 merupakan ponsel pintar seri A buatan Samsung yang dikhususkan untuk pangsa pasar kelas menengah. Karena sengaja dibuat untuk pangsa pasar kelas menengah, Samsung Galaxy A5 juga dipersenjatai dengan kemampuan hardware yang berada di kelas menengah juga. Di sektor processor dan besaran memory RAM misalnya, ponsel ini dibekali dengan processor empat inti berkecepatan 1,2 Ghz dan memory RAM sebesar 2 GB.

Meskipun berbeda dari segi hardware, seri ponsel Samsung Galaxy A5 memiliki tampilan fisik dan desain interface yang benar – benar mirip dengan seri ponsel Samsung Galaxy A3 dan juga Samsung Galaxy A7. Bahkan, jika tidak diamati secara seksama, ketiga ponsel seri A buatan Samsung ini akan sangat sulit untuk dibedakan satu sama lainnya.

Taksiran Harga Samsung A 5
Menurut beberapa sumber yang kami baca, di awal Tahun 2016, Samsung A5 masih dibanderoli dengan harga jual sebesar 4 jutaan rupiah. Jika dibandingkan dengan harga di masa awal peluncurannya, harga ini sudah tergolong cukup murah. Meskipun begitu, jika dibandingkan dengan harga jual ponsel pintar buatan pabrikan lainnya yang setara, harga Samsung A5 ini tentunya tergolong sedikit lebih mahal.

Itulah sedikit gambaran / taksiran harga Samsung A 5 yang kami rangkum dari beberapa sumber. Semoga dengan membaca tulisan ini, Anda bisa mendapatkan informasi yang sedang Anda butuhkan.